Monday, January 14, 2019

Ingin Kursi Tamu yang Pas, Pertimbangkah Hal Ini

Hasil gambar untuk kursi sofa  ikea

Ruang tamu merupakan salah satu ruang khusu yang biasanya dapat diakses oleh banyak orang. Jadi dekorasi ruang tamu dapat mencerminkan kepribadian pemilik rumah itu sendiri. Salah satu furniture penting yang ada di ruang tamu adalah sofa, sehingga memilih model kursi sofa terbaru yang cocok dengan tema rumah Anda menjadi sebuah keharusan.

Ingatlah jangan asal pilih model kursi sofa terbaru. namun pastikan model kursi sofa tersebut sesuai dengan kebutuhan Anda. 

Sebelum Anda memilih kursi sofa, ada baiknya Anda mempertimbangkan beberapa hal berikut ini.


1. Tema Rumah. 


Pertama yang perlu Anda pertimbangkan adalah tema rumah. Belilah kursi sofa yang sesuai dengan konsep rumah Anda. Misalkan jika rumah Anda berkonsep minimalism aka hindari membeli sofa yang bermodel klasik dengan ukuran besar. Pilihlah sofa berukuran minimalis yang menunjukan kesan modern.

2. Warna Kursi Tamu. 


Warna menjadi hal yang turut berperan penting. Ketika Anda hendak membeli kursi sofa pastikan warnanya sesuai dengan tema. Dalam hal ini sangat dituntut kreativitas Anda dalam memadupadankan warna. Jika Anda tidak terlalu ahli dalam mengkombinasi warna, akan lebih aman memilih warna yang senada. Namun jika Anda sudah ahli Anda dapat mengkombinasi warna yang bertabrakan dan dapat menciptakan kesan lain di rumah Anda.

3. Pilih Bahan yang Tepat. 


Siapa bilang sofa tidak menggunakan material lain selain kain. Sofa juga dapat dikombinasikan dengan kayu atau pun logam sebagai aksennya. Kombinasi lainnya terletak pada meja sofa itu sendiri. Sehingga saat Anda memilih sofa pilihlah sofa dengan material yang tepat dengan tema rumah Anda.

Dengan pemilihan sofa yang tepat akan memberikan kesan lain pada rumah Anda. Jika Anda ingin membeli sofa dengan kualitas yang baik, Anda dapat mengunjungi IKEA. IKEA merupakan showroom furniture terbesar dan terlengkap di Indonesia. Berbagai jenis model kursi sofa terbaru lengkap dengan solusi rumah yang dapat menjadi inpirasi Anda. Dilengkapi dengan sertoran dan area bermain anak menjadikan belanja Anda di IKEA semakin menyanangkan.


EmoticonEmoticon